Rabu, 05 Januari 2011

Tentang Nasi Lengko dan Resep Membuatnya

Bila Mampir di Kota Tegal, Kota Asal Nasi Lengko ini, Lengko njeprah ditemukan di Warung2 makanan disana, karena emang khasnya Tegal ya Nasi Lengko ini: Nasi yang menurut Saya Begitu Nikmat lan Maknyuss kala disantap sebagai Sarapan, biarpun agak pedes tapi malah bisa nggregah semangat kita untuk melanjutkan aktivitas di pagi hari dan selanjutnya, So tak ada salahnya bila ditampilkan ajah Tentang Nasi Lengko dan Resep Membuatnya di postingan kali ini,


*Bahan - bahan :
1. Kacang Tanah 1/4 Kg.
2. Lombok 5 buah
3. Cabe Rawit 5 buah
4. Bawang Putih 5 siung
5. Bawang Merah 3 siung
6. Kencur 1 cm
7. Gula Jawa Secukupnya
8. Garam 1 sendok teh

*Cara membuat :
1. Kacang digoreng lalu tiriskan.
2. Lalu kita buat sambal. Campur bahan dari no 2 sampai 8. Uleg sampai halus.
3. Kacang yang sudah digoreng di uleg sampai halus.
4. Campur halusan kacang dan sambel jadi satu. Campur sampai menyatu dan rata.
5. Bumbu Kacang sudah jadi !
6. Sebelum dicampur dengan nasi, bumbu kacang tersebut dicampur air panas secukupnya, menjadi agak cair. Nah setelah ini baru dicampur dengan Nasi / lontong serta tambahkan taburan bahan - bahan yang laen.


Sumber